Rabu, 03 November 2010

STUDY VISIT

STUDY VISIT
(KUNJUNGAN BELAJAR,
KUNJUNGAN SEKOLAH/KKG/MGMP)
PENGERTIAN STUDY VISIT
Kunjungan yang dilakukan KKG atau MGMP ke KKG atau MGMP lain yang diperkirakan lebih unggul dan ke sekolah (SD atau SMP) anggota KKG atau MGMP yang bersangkutan, dalam rangka menggali informasi keterlaksanaan program dan implementasi hasil KKG atau MGMP di sekolah.
LATAR BELAKANG
Diharapkan kualitas pelaksanaan program di suatu KKG atau MGMP tidak jauh berbeda dengan yang lainnya.
Bila kualitas pelaksanaan program tidak sesuai harapan terjadi di suatu KKG atau MGMP pada kurun waktu tertentu, diharapkan dapat diperbaiki.
KKG atau MGMP harus memperoleh gambaran keterlaksanaan program di KKG atau MGMP lain.
KKG atau MGMP harus mendapat gambaran implementasi hasil kegiatan KKG atau MGMP di sekolah.
TUJUAN PENULISAN PANDUAN
Umum:
  memahami tentang cara melakukan persiapan, pelaksanaan, dan pelaporan hasil study visit.
Khusus:
Mempersiapkan study visit;
melakukan study visit; dan
menyusun laporan study visit.
SISTEMATIKA PROPOSAL STUDY VISIT
Halaman Sampul
Halaman Pengesahan
Kata Pengantar
Daftar Isi
Rasional
Tujuan
Sasaran
Materi
Output
Waktu
Pembiayaan
Mekanisme
Tata Tertib
Daftar Pustaka
Lampiran

RAMBU-RAMBU PENULISAN PROPOSAL STUDY VISIT
Judul diketik dengan huruf kapital ukuran huruf lebih besar daripada huruf pada kata lainnya di halaman sampul. Di samping itu, judul harus singkat, padat, dan memuat kata kunci kegiatan yang akan dilakukan.
Nama KKG atau MGMP ditulis lengkap
Logo Depdiknas
Nama UPTD/UPTK untuk KKG atau Nama Kabupaten/Kota untuk MGMP.
Tahun
Halaman Pengesahan
Tanda tangan, nama ketua KKG atau MGMP, NIP, dan stempel.
Diketahui Kepala Sekolah Inti dengan bukti tanda tangan, nama, NIP, dan stempel.
Diketahui Kepala UPTD/UPTK Dinas Pendidikan Kabupaten di Kecamatan untuk KKG atau Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota untuk MGMP dengan bukti tanda tangan, nama, NIP, dan stempel.
Rasional Pelaksanaan Study Visit
Berisi tentang gambaran pelaksanaan kegiatan KKG atau MGMP yang bersangkutan (keberhasilan dan hambatan atau permasalahan yang dihadapi).
Kemukakan alasan perlunya dilakukan study visit ke KKG atau MGMP lain yang diperkirakan lebih baik
Kemukakan manfaat study visit dalam rangka memperbaiki keterlaksanaan program di KKG atau MGMP yang bersangkutan.
Tujuan Study Visit
Harus terkait dengan kegiatan di KKG atau MGMP;
Dalam rangka menggali informasi secara langsung;
Tujuan study visit dapat berhubungan dengan keterlaksanaan program BERMUTU di KKG atau MGMP; atau
Berhubungan dengan implementasi hasil kegiatan di KKG atau MGMP.
Sasaran
Tetapkan sasaran yang akan dikunjungi dalam kegiatannya.
Paling tidak ada dua sasaran yaitu:
KKG atau MGMP yang diprediksi memiliki kinerja lebih baik;
Sekolah unggul berkategori SSN/RSBI/SBI dan bergabung dengan KKG atau MGMP yang telah dikunjungi pada nomor (1).
Pada kesempatan lain sasaran study visit dapat dilakukan ke tempat-tempat penting atau bersejarah yang bermanfaat bagi perbaikan kinerja guru melalui kegiatan KKG atau MGMP.
Materi
Keterlaksanaan program KKG atau MGMP;
Implementasi hasil kegiatan di KKG atau MGMP.
Output, Waktu, Pembiayaan
Output: dijabarkan sesuai tujuan study visit. Output inilah yang dapat dijadikan indikator pelaksanaan study visit.

Waktu: Jadwal kegiatan disusun dengan merinci tujuan, output yang diinginkan, serta sasaran yang akan dikunjungi secara terurut. Penjadwalan secara rinci dapat dibuat terpisah sesuai keperluan. Waktu pelaksanaan study visit ini harus memberikan gambaran kepada peserta tentang pelaksanaan kegiatan study visit yang akan dilakukan, unsur yang akan dikunjungi, serta pihak terkait.

Pembiayaan: Harus dialokasikan dari dana KKG atau MGMP sesuai alokasi anggaran yang diprogramkan KKG atau MGMP yang bersangkutan. Rincian biaya yang diperlukan dapat dibuat secara terpisah sesuai keperluan.
Mekanisme
Melakukan persiapan/perencanaan.
Pemberitahuan baik ke Dinas Pendidikan maupun ke KKG/MGMP/SD/SMP yang akan dikunjungi.
Pelaksanaan study visit di dua lokasi, yaitu kunjungan ke KKG atau MGMP dan kunjungan ke SD atau SMP berkinerja lebih baik.
Kunjungan ke KKG atau MGMP diarahkan untuk melakukan review keterlaksanaan program KKG atau MGMP dengan menggunakan instrumen yang telah disusun.
Sedangkan kunjungan ke SD atau SMP dimaksudkan untuk melakukan review implementasi hasil kegiatan KKG atau MGMP dalam proses pembelajaran dengan menggunakan instrument yang telah disusun.
Sebagai wujud dari hasil pelaksanaan study visit, diharuskan menyusun laporan kegiatan.
Laporan hasil study visit harus mencakup: latar belakang, tujuan, sasaran, materi, output, pelaksanaan kunjungan, hasil kunjungan, kesimpulan, dan saran serta menyampaikan ringkasan (abstrak) laporan hasil study visit untuk dimuat dalam jurnal atau media lain.
Tata Tertib
Tata tertib mencakup persiapan, pelaksanaan, dan tidak lanjut.
Persiapan (pemberitahuan ke unsur terkait; menyusun jadwal kegiatan, dan mempersiapkan peralatan).
Pelaksanaan mencakup: (1) pelaksanaan sesuai jadwal yang telah disusun; (2) keharusan menggunakan instrumen yang telah dipersiapkan untuk menjaring data; (3) keharusan menggali informasi yang lengkap pada waktu berkunjun; (4) mencatat semua informasi; (5) mengumpulkan dokumen yang diperlukan.
Tindak lanjut mencakup: (1) pengolahan hasil dan menyusun laporan sesuai rambu-rambu; (2) memperbaiki program serta pelaksanaan kegiatan di KKG atau MGMP; dan (3) memperbaiki pelaksanaan pembelajaran di kelas.
Lampiran
Instrumen study visit;
Jadwal;
Panitia; dan
Peserta.
INSTRUMEN STUDY VISIT
Instrumen review keterlaksanaan program KKG atau MGMP; dan
Instrumen review implementasi hasil KKG atau MGMP di Sekolah.
Komponen Instrumen Review Keterlaksanaan Program KKG atau MGMP
Bentuk kegiatan;
Waktu pelaksanaan:
Relevansi dengan program yang telah direncanakan;
Kualitas keterlaksanaan; dan
Rekomendasi dan catatan kualitatif.
Format Instrumen Review Keterlaksanaan Program BERMUTU di KKG atau MGMP
Keterangan
1) Diisi kegiatan yang telah dilakukan KKG atau MGMP.
2) Kualitas keterlaksanaan yang dimaksud dalam kategori Sangat Baik, Baik, Cukup, Kurang, dan Sangat Kurang berdasarkan kriteria sebagai berikut:
Model pelatihan/kegiatan yang menyentuh profesi keguruan
Kualifikasi dan kompetensi penyaji pelatihan/kegiatan yang memadai.
Pengembangan, pengemasan, dan pembahasan materi yang dilakukan di KKG atau MGMP dapat diimplementasikan di sekolah.
Fasilitas pelatihan/kegiatan yang memadai.
Pemanfaatan Bahan Belajar Mandiri dan bahan belajar lain yang relevan sebagai acuan.
Kehadiran dan kesungguhan anggota KKG atau MGMP dalam mengikuti pelatihan/kegiatan.
Dilakukan evaluasi diri yang memadai untuk mengetahui dampak pelatihan/kegiatan terhadap kinerja guru
Dilakukan tindak lanjut dari pelatihan/kegiatan oleh masing-masing anggota di sekolahnya masing-masing.
Komponen Instrumen Review Implementasi Hasil KKG atau MGMP di Sekolah
Bentuk kegiatan,
Implementasi dalam pembelajaran di sekolah,
Kualitas implementasi, dan
Rekomendasi dan catatan kualitatif.
Format Instrumen Review Implementasi Hasil KKG atau MGMP di Sekolah
Keterangan
1) Diisi dengan kegiatan di KKG atau MGMP.
2) Kualitas implementasi yang dimaksud dalam kategori Sangat Baik, Baik, Cukup, Kurang, dan Sangat Kurang berdasarkan kriteria sebagai berikut:
Terimplementasi pada beberapa mata pelajaran (bukan hanya pada satu mata pelajaran tertentu saja).
Proses pembelajaran dilakukan guru secara cermat dan terampil, dengan mengakomodasi variasi kemampuan siswa.
Pengembangan, pengemasan, dan pembahasan materi dilakukan guru dengan menggunakan sumber yang diperoleh di KKG atau MGMP.
Fasilitas pendukung pembelajaran sesuai karakteristik materi yang disajikan serta kondisi yang ada di sekolah.
Kesungguhan dan motivasi siswa tumbuh dalam proses pembelajaran.
TUGAS
Buatlah panduan study visit, seandainya Anda akan studi banding ke KKG atau MGMP lain yang diperkirakan memiliki kinerja lebih baik.
Buatlah instrumen study visit, seandainya Anda akan studi banding ke KKG atau MGMP lain yang diperkirakan memiliki kinerja lebih baik.

EVALUASI
Apa manfaat study visit bagi KKG atau MGMP yang berkunjung? Apakah ada manfaat study visit bagi KKG atau MGMP yang dikunjungi? Sebutkan!
Apa komponen yang harus ada dalam panduan study visit? Jelaskan apa yang dimaksud masing-masing komponen tersebut!
Umpan Balik
Cocokkanlah jawaban Anda dengan materi kegiatan belajar 1 di atas.
Perkirakan prosentase pencapaian jawaban Anda.
Gunakan aturan:
Apabila mencapai tingkat penguasaan 80% atau lebih, Anda dapat meneruskan pembelajaran ke kegiatan belajar 2. Bagus!
Jika masih di bawah 80%, Anda harus mengulangi materi kegiatan belajar 1, terutama bagian yang belum dikuasai.
KEGIATAN BELAJAR 2PELAPORAN
TUJUAN (Kegiatan Belajar 2)
Untuk memandu peserta dalam menyusun laporan hasil study visit serta mendokumentasikan hasil study visit, yang mencakup 1) pengidentifikasian komponen-komponen laporan hasil study visit; (2) menyusun laporan hasil study visit secara lengkap.
BAHAN, ALAT, DAN SUMBER
Panduan Study Visit
Instrumen Study Visit: (a) Keterlaksanaan program BERMUTU di KKG atau MGMP dan (b) implementasi hasil kegiatan KKG atau MGMP.
Jadwal Study Visit
Data hasil Study Visit
Prosedur Pengolahan Data Hasil Study Visit
Standar Penyelenggaraan KKG/MGMP
POS KKG/MGMP
Panduan DBL KKG
Panduan DBL MGMP
LANGKAH KEGIATAN
Persiapan
Mengumpulkan dokumen yang diperlukan dalam penyusunan laporan
Mempelajari dokumen terkait laporan hasil study visit
Mengidentifikasi bagian-bagian yang diperlukan dalam laporan hasil study visit
Konsolidasi persiapan penulisan outline dan laporan hasil study visit
Pelaksanaan
Pengolahan data hasil study visit
Interpretasi hasil pengolahan data
Penyusunan outline laporan hasil study visit
Pembahasan outline laporan hasil study visit
Penyempurnaan/finalisasi outline laporan hasil study visit
Penyusunan draft laporan hasil study visit
Pembahasan draft laporan hasil study visit
Revisi/finalisasi laporan hasil study visit
Tindak Lanjut
Memanfaatkan hasil study visit dalam perbaikan pelaksanaan kegiatan di KKG atau MGMP.
Memanfaatkan hasil study visit dalam perbaikan pelaksanaan pembelajaran di dalam kelas.

Sistematika Laporan HasilStudy Visit
Halaman Sampul
Halaman Pengesahan
Kata Pengantar
Daftar Isi
Bab I Pendahuluan (Rasional, Tujuan, Sasaran, Materi, Output)
Bab II Pelaksanaan dan Hasil (Pelaksanaan, Hasil, dan Tindak Lanjut)
Bab III Penutup (Kesimpulan dan Saran)
Daftar Pustaka
Lampiran
Halaman Sampul (Laporan)
Judul diketik dengan huruf kapital ukuran huruf lebih besar daripada huruf pada kata lainnya di halaman sampul. Di samping itu, judul harus singkat, padat, dan memuat kata kunci hasil kegiatan yang dilakukan.
Nama KKG atau MGMP ditulis lengkap
Logo Depdiknas
Nama UPTD/UPTK untuk KKG atau Nama Kabupaten/Kota untuk MGMP.
Tahun
Halaman Pengesahan (Laporan)
Tanda tangan, nama ketua KKG atau MGMP, NIP, dan stempel.
Diketahui Kepala Sekolah Inti dengan bukti tanda tangan, nama, NIP, dan stempel.
Diketahui Kepala UPTD/UPTK Dinas Pendidikan Kabupaten di Kecamatan untuk KKG atau Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota untuk MGMP dengan bukti tanda tangan, nama, NIP, dan stempel.
Pelaksanaan dan Hasil
Bab ini berisi 5W + 1H (what, where, when, why, who, and how).
What menggambarkan nama kegiatan yang dilakukan,
Where menggambarkan tempat pelaksanaan kegiatan,
When mengambarkan waktu pelaksanaan,
Who menggambarkan peserta, nara sumber/fasilitator/instruktur/pendamping (bila ada),
How menggambarkan strategi dan metode pelaksanaan kegiatan, keterlibatan peserta dalam kegiatan study visit, sumber dana, dan sistem dokumentasi kegiatan/ pelaporan, hasil study visit, kendala dan upaya pemecahannya.
TUGAS (Contoh)
Buatlah laporan hasil study visit, seandainya Anda telah melakukan studi banding ke KKG atau MGMP lain yang diperkirakan lebih unggul.
EVALUASI
Apa manfaat laporan hasil study visit bagi KKG atau MGMP yang berkunjung? Apakah ada manfaat laporan hasil study visit bagi KKG atau MGMP yang dikunjungi? Sebutkan!
Apa komponen yang harus ada dalam laporan hasil study visit? Jelaskan apa yang dimaksud masing-masing komponen tersebut!
UMPAN BALIK
Sebagai rambu-rambu untuk menilai jawaban Anda terhadap evaluasi di atas, coba cocokkan jawaban Anda dengan materi kegiatan belajar 2 di atas.
Perkirakan prosentase pencapaian jawaban Anda.
Gunakan aturan:
Apabila mencapai tingkat penguasaan 80% atau lebih, Anda dapat meneruskan kegiatan pemebalajaran ke kegiatan belajar selanjutnya dengan modul selanjutnya. Bagus!
Jika masih di bawah 80%, Anda harus mengulangi materi Kegiatan Belajar 2, terutama bagian yang belum dikuasai.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar